Minggu, 02 Desember 2012

9 Alasan Memilih Bersekolah di Sekolah Islamic Village


Apa alasan 2300-an siswa memilih bersekolah di Sekolah Islamic Village? Paling sedikit ada 9 alasan yang mereka kemukakan :

 1. Lingkungan yang kondusif; tenang, nyaman, asri dan inspiratif untuk belajar.

2.Masjid sebagai 'Pusat'.  Sekolah Islamic Village percaya bahwa spiritualitas atau kecerdasan spiritual (Spiritual Intelligence) seseorang akan sangat berpengaruh pada perkembangan kecerdasan intelektual (Intellectual Quotient), kecerdasan emosional (Emotional Quotient) dan ketahanan mentalnya (Adversity Quotient). Pembiasaan shalat berjamaah Zhuhur dan Ashar, program Dhuha, ta'lim-tilawah Al-Qur'an, zikir dan muhasabah, kegiatan sosial keagamaan dan semua kegiatan yang berpusat di masjid akan mampu memupuk kecerdasan spiritual siswa. 

3. Pendidikan Agama. Di sini Islam dikenalkan kepada peserta didik bukan hanya sebagai sebuah agama, tetapi sebagai way of life,  jalan dan cara hidup yang sempurna dari Allah untuk meraih keselamatan dan kebahagiaan hakiki di dunia dan akhirat, sehingga tumbuh rasa bangga (’izzah) terhadap Islam dan motivasi kuat untuk menjadi rahmat bagi semesta. 

4. Fasilitas dan sarana pendukung pembelajarannya lengkap dan luas.

5. Kegiatan Ekstrakurikuler yang beragam. Sekolah Islamic Village percaya bahwa setiap anak unik dan berbakat (gifted). Sudah dikaruniai bakat-bakat alami yang bisa menjadi jalan menuju kesuksesannya. Oleh karena itu sekolah memfasilitasi beragam kegiatan ekstrakurikuler yang berbasis 8 multiple intelligence   (Body, Picture, Number, Music, Word, Self , People, Nature).

6. Sarat Prestasi; mulai dari tingkat kecamatan sampai nasional

7. Program SBI/RSBI dan Kelas Akselerasi yang merupakan layanan pendidikan berkurikulum Internasional bagi siswa berkemampuan di atas rata-rata.

8. Jalinan & Jalinan kerjasama dengan lembaga-lembaga tingkat nasional dan internasional

9. Para alumninya, diterima di sekolah/universitas favorit dan berprestasi pula!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terima kasih untuk memberi komentar dengan menggunakan kata-kata penuh kesantunan